Profil Lulusan Jurusan Ekonomi Pembangunan Unsil

Jurusan Ekonomi Pembangunan di Universitas Siliwangi (Unsil) adalah sebuah program studi yang fokus pada studi tentang proses pembangunan ekonomi suatu negara atau daerah. Jurusan ini mempelajari berbagai aspek ekonomi pembangunan, mulai dari kebijakan makroekonomi hingga kegiatan ekonomi mikro. Profil lulusan Jurusan Ekonomi Pembangunan tergambar dalam tabel berikut ini:

Profil LulusanDeskripsi Profil
EkonomLulusan yang menguasai konsep dasar ekonomi, menelaah dan melakukan penelitian di bidang fiskal, moneter, dan perdagangan internasional.
AnalisLulusan yang mampu melakukan analisis data, analisis pasar, analisis bisnis dan keuangan
PraktisiLulusan yang mampu bertindak sebagai pelaksana yang relevan di bidang perencanaan pembangunan, industri, ketenagakerjaan dan lingkungan, ekonomi syariah.
WirausahawanLulusan yang memiliki semangat jiwa wirausaha.

Gelar

Setelah lulus, mahasiswa Jurusan Ekonomi Pembangunan akan menyandang gelar Sarjana Ekonomi (S.E.)